Selasa, 22 Februari 2011

Istriku seribu

Istriku Seribu: Polimonogami dan Monopoligami bukan sekadar buku tentang poligami. Pada dasarnya ia adalah sebuah buku tentang filosofi perkawinan. Poligami adalah salah satu aspek yang diteropong dari kacamata filosofi itu.  

Seperti apa filosofinya? Ya, perkawinan itu—meminjam asmaul Husna— ibarat menjalankan sifat rahman dan rahiem. Rahman adalah cinta sosial bersifat meluas, sedangkan rahiem adalah cinta mendalam. Begitu kurang lebih prinsip nilai yang dipaparkan penulis buku ini. Dalam hidup ini, dua jenis perkawinan itu idealnya kita punya. Kepada masyarakat luas kita menerapkan cinta rahman, kepada suami atau istri kita menjalankan cinta rahiem.

Menariknya, buku ini ditulis berdasarkan pengalaman sehari-hari sang penulis. Kita tahu penulis buku ini adalah pekerja sosial yang menghabiskan banyak waktu dan tenaga untuk melayani berbagai kepentingan di masyarakat. Sedemikian padatnya, sampai-sampai ia tak punya cukup waktu untuk kekasih-rahimiyah-nya yaitu istri tercintanya. Waktunya terserap ke masyarakat yang tak lain adalah istri-rahmaniyah-nya yang jumlahnya amat banyak, bisa berjumlah seribu atau bahkan lebih dari itu, tersebar di pelbagai tempat dengan beragam masalah dan tuntutan yang disodorkan kepada sang 'suami'.

Bagaimanakah me-manage antara cinta rahman dan cinta rahiem? Bagaimana juga pandangan penulis buku ini terhadap poligami? Selayaknya anda membaca buku kecil tapi padat ini, dengan menampilkan Kiai Sudrun pula

Display Buku

Rp 10.000
Hemat Rp 1.500
Rp 8.500


 
Judul Istriku seribu  
No. ISBN
Penulis EMHA AINUN NADJIB 
Penerbit Progress 
Tanggal terbit Desember - 2009 
Jumlah Halaman 64 
Berat Buku -
Jenis Cover Soft Cover 
Dimensi(L x P) 120x180mm
Kategori Islam 
Bonus
Text Bahasa Indonesia ··
Lokasi Stok gudang bukukita

Tidak ada komentar:

Posting Komentar