Buku Jalan Sunyi Emha karya Ian L. Betts ini menggambarkan keterlibatan sosial Cak Nun (juga KiaiKanjeng) di tengah-tengah masyarakat. Tak hanya masyarakat Indonesia, melainkan juga masyarakat dunia. Terutama sekali penulis mengajak pembaca menyimak rangkaian perjalanan Cak Nun dan KiaiKanjeng tur di beberapa negara (Timur Tengah dan Eropa) untuk memahami nilai-nilai di balik perjalanan tersebut. Buku ini terasa hidup karena dilengkapi foto-foto yang kaya, yang semakin memperkuat apa yang disajikan oleh penulis.
Secara mendasar, buku ini hendak menyuguhkan keunikan peran Cak Nun dalam mengusung dan menegakkan nilai-nilai kemanusiaan, kearifan, dan keindahan pergaulan antar manusia. Metode yang dipakainya pun unik. Perspektifnya juga lebih luas. Peran yang demikian itu bisa jadi sangat langka, dan karena itulah penulis buku ini menyebutnya Jalan Sunyi.
Rp 100.000 |
Hemat Rp 15.000 |
Rp 85.000 |
|
|
|
|
|
Judul | Jalan Sunyi Emha |
No. ISBN | 9797092550 |
Penulis | Ian L.Bets |
Penerbit | Progress |
Tanggal terbit | Desember - 2009 |
Jumlah Halaman | 146 |
Berat Buku | - |
Jenis Cover | Soft Cover |
Dimensi(L x P) | 210x275mm |
Kategori | Islam |
Bonus | - |
Text Bahasa | Indonesia ·· |
Lokasi Stok | gudang bukukita |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar