Rabu, 09 Maret 2011

Kagum Pada Orang Indonesia

Buku ini sangat unik, karena sesungguhnya ditulis oleh orang banyak, yang dalam buku ini bernama orang Maiyah. Di mana posisi Emha Ainun Nadjib dalam buku ini? Ia lebih tepat disebut host. Emha mengatakan, "saya bangga dan bahagia menjadi "editor" karya-karya Orang Maiyah karena mereka menghasilkan tulisan dengan sama sekali tak ada hubungannya dengan posisi eksistensialisme, gengsi kepenulisan, juga tidak ada cita-cita profesional untuk menjadi penulis."

Emha berdialektika bersama para penulis itu. Mereka menuliskan pengalaman hidup mereka, dari soal qolbu, thalut, bocah angon, anjing-anjing menjulurkan lidah; kesadaran akan saham Tuhan atas hidup manusia; sebatang rokok kretek patah yang membukakan keasadaran akan mengagumkannya detail-detail fenomena dan kehidupan; tentang kemiskinan; cinta; hingga soal makna kesarjanaan.

Emha menikmati semua tulisan orang-orang Maiyah itu. Emha mengunyahnya, meletakkannya dalam perspektif yang lebih mendasar, tetapi jauh dari berada posisi lebih arif dari mereka, dan menyuguhkannya sebagai hidangan ilmu bagi orang-orang Maiyah lainnya yang hendak mencucup ilmu kehidupan.


Display Buku



Rp 10.000
Hemat Rp 1.500
Rp 8.500


 
Judul Kagum Pada Orang Indonesia  
No. ISBN 9789791712705 
Penulis EMHA AINUN NADJIB 
Penerbit Progress 
Tanggal terbit Desember - 2009 
Jumlah Halaman 56 
Berat Buku -
Jenis Cover Soft Cover 
Dimensi(L x P) 120x185mm
Kategori Kebudayaan 
Bonus
Text Bahasa Indonesia ··
Lokasi Stok gudang bukukita

Tidak ada komentar:

Posting Komentar