Allah adalah kasih. Allah sangat ingin menunjukkan kasihNya kepada kita
agar lewat kasihNya itu kita semua bisa bersama-sama dengan Dia dalam
rumahNya yang kekal, di surga. Ketika hubungan Anda dengan Allah
bertumbuh maka kasih Anda dengan sesama pun akan bertumbuh. Berlawanan
dengan banyak pemikiran dunia dalam memandang kasih hanya sebagai emosi,
Alkitab dengan gamblang menjelaskannya dan memperlihatkannya bahwa
kasih bukan semata-mata apa yang dirasakan oleh seseorang, melainkan apa
yang dilakukannya! Melalui ekspresi kasih yang terpancar dari hati
kita, berita Injil keselamatan dapat terwartakan ke seluruh bumi melalui
tindakan kasih Anda kepada Tuhan dan sesama. Selamat mengasihi!
***
Ps. Dr. Hanny Layantara dan Ps. Dr. Agnes Maria
adalah pasangan hamba Tuhan yang berkomitmen untuk mengabdikan hidup
mereka demi kemuliaan nama Tuhan. Sejak tahun 2003, mereka dipercaya
Tuhan untuk menggembalakan gereja HAPPY FAMILY CENTER yang saat ini
sedang bertumbuh dengan pesat memberkati kota Surabaya dan Jogyakarta.
Pasangan yang sama-sama meraih gelar Doctor of Ministry dari STII
Jogjakarta di tahun 2007 ini memiliki beban dalam dunia pendidikan. Saat
ini mereka telah mendirikan Happy Family School di Surabaya, mulai dari
jenjang Playgroup, Taman Kanak-Kanak sampai Sekolah Dasar (Primary).
Rp 50.000 |
| Hemat Rp 7.500 |
| Rp 42.500 |
|
|
|
| |
|
|
| Judul |
Portrait of Love |
| No. ISBN |
9789790013155 |
| Penulis |
Hanny Layantara & Agnes Maria |
| Penerbit |
Metanoia |
| Tanggal terbit |
Januari - 2013 |
| Jumlah Halaman |
- |
| Berat Buku |
- |
| Jenis Cover |
Soft Cover |
| Dimensi(L x P) |
- |
| Kategori |
Kristen |
| Bonus |
- |
| Text Bahasa |
Indonesia ·· |
| Lokasi Stok |
gudang bukukita  |
 |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar